Tinjau Anak Perusahaan, PTPN VII Targetkan Laba Rp 112 Miliar

PTPN VII
Direktur PTPN VII saat meninjau PT BCN, Foto: Humas PTPN VII

Lampung Utara – PT Perkebunan Nusantara (PTPN) VII menargetkan laba bersih sebesar Rp 112 miliar. Target ini diberikan kepada perusahaan pabrik gula Bungamayang PTPN VII yang dikelola anak perusahaan PT. Buma Cima Nusantara (BCN).

Sejak buka giling per  24 Juni 2021, PT. Buma Cima Nusantara (BCN) terus berupaya meningkatkan kinerja dibidang tanaman dan pabrik.

Proses giling yang sedang berlangsung juga mendapat perhatian khusus dari Direktur, Senior Executive Vice President (SEVP) PTPN VII.

BACA JUGA :  Ketua Dekranasda Hadirkan Sosok Sukses Didiet Maulana

Dalam kunjungannya, Direktur PT Perkebunan Nusantara VII, Ryanto Wisnuardhy, melakukan monitoring dan evaluasi proses giling yang sedang berlangsung di PG. Bungamayang. Dilanjutkan dengan meninjau kelancaran tebang angkut  di Wilayah II, Minggu (15/8/2021).

Dalam kesempatan itu, Ryanto berdialog langsung dengan pekerja di lapangan dan mengingatkan Tim Tanaman dan pabrik untuk terus memberikan performa terbaik, sehingga dapat mencapai angka yang sudah ditargetkan oleh Manajemen.

“Giling tahun ini ditarget dari gula mencapai laba Rp112 miliar. Laba ini bisa dicapai dengan cara giling benar dan langkah efisiensi,” tegasnya.

BACA JUGA :  BOD dan Serikat Pekerja PTPN VII Nobar Final AFF 2020

Pada saat meninjau proses tebang muat angkut di Wilayah II, Ryanto berdiskusi dengan Tim Tanam Muat Angkut untuk tetap menjaga prinsip Masak Bersih dan Segar.

Dalam kesempatan yang sama, ia juga memberikan apresiasi  kepada Petugas Tebang Angkut (PTA) yang memberikan hasil tebangan sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan.

“Diharapkan, PT Buma Cima Nusantara (BCN) sebagai anak perusahaan dapat memberikan sumbangsih dan kontribusi positif bagi Perusahaan dan  PTPN VII,” jelas Ryanto. (*)

BACA JUGA :  Dewan Pers: Perpres Media Sustainability Lindungi Kesetaraan dan Keadilan terhadap Produk Jurnalistik

Comment